Saturday, August 13, 2011

Tokoh-tokoh dalam TAMU-TAMU DI BULAN SUCI (Bagian ke-2).



Immanuel Kant
(lahir di Koenigsberg, 22 April 1724 –meninggal di Königsberg, 12 Februari 1804, pada umur 79 tahun) adalah seorang filsuf Jerman.


Karya Kant yang terpenting adalah Kritik der Reinen Vernunft, 1781.
Dalam bukunya ini ia “membatasi pengetahuan manusia”. Atau dengan kata lain “apa yang bisa diketahui manusia.” Ia menyatakan ini dengan memberikan tiga pertanyaan:
  • Apakah yang bisa kuketahui?
  • Apakah yang harus kulakukan?
  • Apakah yang bisa kuharapkan?
Pertanyaan ini dijawab sebagai berikut:
  • Apa-apa yang bisa diketahui manusia hanyalah yang dipersepsi dengan panca indra. Lain daripada itu merupakan “ilusi” saja, hanyalah ide.
  • Semua yang harus dilakukan manusia harus bisa diangkat menjadi sebuah peraturan umum. Hal ini disebut dengan istilah “kategori imperative” Contoh: orang sebaiknya jangan mencuri, sebab apabila hal ini diangkat menjadi peraturan umum, maka apabila semua orang mencuri, masyarakat tidak akan jalan.
  • Yang bisa diharapkan manusia ditentukan oleh akal budinya. Inilah yang memutuskan pengharapan manusia.
Ketiga pertanyaan di atas ini bisa digabung dan ditambahkan menjadi pertanyaan keempat: “Apakah itu manusia?”

Jalal al-Din Rumi lahir pada September 30, 1207 di Balkh (Afganistan).     

Walad ayahnya Baha 'adalah keturunan dari Abu Bakar dan khalifah pertama
yang dipengaruhi oleh ide-ide Ahmad Ghazali.

Rumi menikah dan memiliki seorang putra, yang kemudian menulis biografinya. Pada 1231 Rumi menggantikan almarhum ayahnya sebagai guru agama.

Kehidupan Rumi berubah secara dramatis pada tahun 1244 ketika ia bertemu dengan Syams al-Din darwis Tabriz. Rumi menghabiskan begitu banyak waktu dengan dia bahkan murid-murid lainnya menjadi cemburu sampai Syams dibunuh pada 1247.


Rumi menemukan gerakan tarian berputar-putar  dengan diiringi musik seruling dan drum dan mulai menulis puisi cinta mistik. Murid-muridnya menamakan dirinya kaum Maulawi.

Muridnya Husam al-Din Hasan mendesak
Rumi untuk menulis puisi dan cerita-cerita mistis yang kemudian dikenal sebagai Masnawi dalam gaya Sana'i dan 'Aththar.

Rumi menyelesaikan enam buku sebelum ia meninggal pada tanggal 17 Desember 1273.

Banyak hal yang dituliskannya dalam kitab Fihi ma fihi, yang berarti "Di dalamnya apa yang ada di dalamnya" dan banyak diperbincangkan orang.



Khalil Gibran (bahasa Arab: جبران خليل جبران, lahir di Lebanon, 6 Januari 1883 – meninggal di  New York City, Amerika serikat, 10 April 1931 pada usia 48 tahun) 

Dia adalah seorang seniman, penyair, dan penulis Libanon Amerika. Ia lahir di Lebanon (saat itu masih termasuk Provinsi Suriah di  Khilafah Turki Utsmani) dan menghabiskan sebagian besar masa produktifnya di Amerika Serikat.

Pada usia 10 tahun, bersama ibu dan kedua adik perempuannya, Gibran pindah ke Boston, Massachusetts, Amerika Serikat.

Tak heran bila kemudian Gibran kecil mengalami kejutan budaya, seperti yang banyak dialami oleh para imigran lain yang berhamburan datang ke Amerika Serikat pada akhir abad ke-19. 

Keceriaan Gibran di bangku sekolah umum di Boston, diisi dengan masa akulturasinya maka bahasa dan gayanya dibentuk oleh corak kehidupan Amerika. Namun, proses Amerikanisasi Gibran hanya berlangsung selama tiga tahun karena setelah itu dia kembali ke Beirut,  di mana dia belajar di College de la Sagasse sekolah tinggi Katholik-Maronit sejak tahun 1899 sampai  1902.

Sebelum tahun 1912, bukunya yang diberi judul "Broken Wings" telah diterbitkan dalam Bahasa Arab. Buku ini bercerita tentang cinta Selma Karami kepada seorang muridnya. Namun, Selma terpaksa menjadi tunangan kemenakannya sendiri sebelum akhirnya menikah dengan suami yang merupakan seorang uskup yang oportunis. Karya Gibran ini sering dianggap sebagai  otobiografinya.


Sebelum tahun  1918, Gibran sudah siap meluncurkan karya pertamanya dalam bahasa Inggris, "The Madman", "His Parables and Poems".Persahabatan yang erat antara Mary tergambar dalam "The Madman". Setelah "The Madman", buku Gibran yang berbahasa Inggris adalah "Twenty Drawing", 1919; "The Forerunne", 1920 dan  “Sang Nabi” pada tahun 1923, karya-karya itu adalah suatu cara agar dirinya memahami dunia sebagai orang dewasa dan sebagai seorang siswa sekolah di Lebanon, ditulis dalam bahasa Arab, namun tidak dipublikasikan dan kemudian dikembangkan lagi untuk ditulis ulang dalam bahasa Inggris antara tahun 1918-1922. 


Sebelum terbitnya "Sang Nabi", hubungan dekat antara Mary dan Gibran mulai tidak jelas. Mary dilamar Florance Minis, seorang pengusaha kaya dari  Georgia. Ia menawarkan pada Mary sebuah kehidupan mewah dan mendesaknya agar melepaskan tanggung jawab pendidikannya.  Walau hubungan Mary dan Gibran pada mulanya diwarnai dengan berbagai pertimbangan dan diskusi mengenai kemungkinan pernikahan mereka, namun pada dasarnya prinsip-prinsip Mary selama ini banyak yang berbeda dengan Gibran. Ketidaksabaran mereka dalam membina hubungan dekat dan penolakan mereka terhadap ikatan perkawinan dengan jelas telah merasuk ke dalam hubungan tersebut. Akhirnya Mary menerima Florance Minis. 


Pada tahun 1920 Gibran mendirikan sebuah asosiasi penulis Arab yang dinamakan Arrabithah Al Alamia (Ikatan Penulis). Tujuan ikatan ini merombak kesusastraan Arab yang stagnan. Seiring dengan naiknya reputasi Gibran, ia memiliki banyak pengagum. 


Salah satunya adalah Barbara Young. Ia mengenal Gibran setelah membaca "Sang Nabi". Barbara Young sendiri merupakan pemilik sebuah toko buku yang sebelumnya menjadi guru bahasa Inggris. Selama 8 tahun tinggal di New York, Barbara Young ikut aktif dalam kegiatan studio Gibran. Gibran menyelesaikan "Sand and Foam" tahun 1926 dan "Jesus the Son of Man" pada tahun 1928. Ia juga membacakan naskah drama tulisannya, "Lazarus" pada tanggal 6 Januari 1929.


Setelah itu Gibran menyelesaikan "The Earth Gods" pada tahun 1931. Karyanya yang lain "The Wanderer", yang selama ini ada di tangan Mary, diterbitkan tanpa nama pada tahun 1932, , setelah kematiannya. Tulisannya yang lain berjudul "The Garden of the Propeth".


Pada tanggal 10 April 1931 jam 11.00 malam, Gibran meninggal dunia. Tubuhnya memang telah lama digerogoti sirosis hepatitis  dan tuberculosis, tapi selama ini ia menolak untuk dirawat di rumah sakit.

Pada pagi hari terakhir itu, dia dibawa ke  St. Vincent’s Hospital di Greenwich Village.

Hari berikutnya Marianna mengirim telegram ke Mary di  Savannah untuk mengabarkan kematian penyair ini.


Meskipun harus merawat suaminya yang saat itu juga menderita sakit, Mary tetap menyempatkan diri untuk melayat Gibran.

Jenazah Gibran kemudian dikebumikan tanggal  21 Agustus di  Mar Sarkis, sebuah  biara Karmelit di mana Gibran pernah melakukan ibadah.

Sepeninggal Gibran, Barbara Young lah yang mengetahui seluk-beluk studio, warisan dan tanah peninggalan Gibran. Juga secarik kertas yang bertuliskan, "Di dalam hatiku masih ada sedikit keinginan untuk membantu dunia Timur, karena ia telah banyak sekali membantuku."

Ahmed Hulusi (lahir 1945 di Istanbul, Turki) 

Beliau adalah salah satu pemimpin sekte agama Turki meskipun ia menolak ide menjadi pemimpin yang dikultuskan dan diperkenalkan sebagai intelektual Islam. 

Dia menulis buku pertamanya pada usia 20 ketika ia tercerahkan dan memiliki beberapa visi spiritual. Ia telah menulis lebih dari tiga puluh buku tentang interpretasi modern dari Islam dan isu-isu agama sejak, meskipun tidak menerima pendidikan universitas khusus. 

Dia memberikan pidato kepada para pengikutnya selama bertahun-tahun di Turki. Buku-buku dan kaset yang diterbitkan tanpa pembatasan hak cipta dan yang paling populer di kalangan generasi muda. 

Ia adalah seorang pensiunan jurnalis dan telah tinggal di Amerika Serikat sejak tahun 1999 dengan istri keduanya dan selusin keluarga Turki.

Rilis terbaru adalah kontemporer Alquran terjemahan yang bernama sebagai 'penjelasan' hanya karena dia tidak tahu bahasa Arab.


Nabi Khidir
Karena beliau disebutkan didalam kitab suci al-qur'an, maka seyogyanya kita membahasnya berdasarkan landasan islam yang benar. 


Ada yg berpendapat "Khidir masih hidup" , sementara yg lain berpenapat "Khidir sudah wafat". Malah ada lagi yg yg berpendapat "Khidir adalah sebuah mitos belaka".


Biodata


Terlalu banyak perselisihan pendapat tentang nama asli Khidir AS. Ada yg menyebutkan namanya Bulya bin Mulkan dan ada juga yg mengatakan bahwa namanya adalah lliya, Al-Mu'ammar, Urmiya, dan Khadrun. tidak hanya namanya saja yg diperselisihkan oleh orang. bahkan siapa ayah dari Khidir pun tidak ada yg tau. ada yg menyebutkan nama ayahnya adalah Mulkan , Qabil (anak nabis Adam as ), bahkan disebut Khidir anak Fir'aun.


Ibnu Abbas ( sahabat rasulullah ), berkata" Beliau adalah anak lelaki dari nabi Adam, yaitu dari tulang sulbinya ."


Sedangkan menurut Abu Hamid as-Sajistani, " Khidir itu anak lelaki dari Qabil bin Adam AS."


Ada lagi seorang tabi'en mengatakan bahwa keturunan Khidir ialah Sambin Nuh AS."


Pendapat yg lebih ekstrim mengatakan bahwa beliau adalah anak salah satu Fir'aun ( raja Mesir ), yg telah membesarkan nabi Musa AS.tapi pendapat tersebut dibantah oleh Ibnu Khatir, yaitu " Hujjah ini sangat jauh menyimpang!"


Dari sekian banyak pendapat, Imam Nawawi merasa cenderung memilih Bulya bin Mulkan, untuk nama yg sebenarnya bagi Khidir.dan nama inilah yg disepakati jumhur ulama.


Khidir itu hanyalah nama gelarannya. Rasulullah SAW pernah mengatakan kepada Imam Bukhari, " Beliau dipanggil Khidir yang memiliki arti kehijauan, karena apabila beliau bangkit dari duduknya, terlihat kesan kehijau-hijauan.


Ada sekelompok mujahid yg mengatakan, "Beliau digelari sedemikian karena apabila beliau shalat, maka hijaulah segala yg ada disekelilingnya."


Sementara dalamsebuah riwayat lain diterangkan " Bahwa beliau itu memakai baju jubah dan bersorban putih."


Mengapa Allah SWT tidak menyebutkan nama Khidir yang sebenarnya didalam al-Qur'an? dan rahasia apa yg ada dibalik ini semua?


Agar pembaca tidak menjadi semakin bingung, disini saya akan kutipkan dalil-dalil yg konkrit, bahwasanya Khidir itu adalah Nabi. Ibnu Abbas RA, berkata " Khidir adalah seorang Nabi dan bukan seorang Rasul".


Imam Al-Qurtabi berkata , "Khidir adalah Nabi disisi jumhur ( Ulama )".
Ayat Al-qur'anlah yg telah membuktikan sedemikian. saya sendiri mengakui bahwa Khidir adalah nabi, ini bisa dibuktikan dari kisah Nabi Musa yang belajar ilmu hakikat ( ghaib ) kepada lelaki yg berada diantara air laut dan air sungai.


Secara logika , tidak ada atau tidak mungkin Nabi belajar kepada manusia biasa ( selain Nabi ) . Bila dilihat dari sisi keilmuan, Khidir lebih jauh atau tinggi ilmunya dibandingkan Nabi Musa ( Surat Al-Kahfi : 65 ),tapi dari sekian banyak yang mengakui beliau waliyullah, dengan alasan, " Kalau beliau seorang nabi, siapa umatnya? Dan di jaman apakah beliau hidup ?"


Meskipun demikian ada seorang waliyullah yg bernama Syech Muhammad Jailani Abrar Al-Qutub Al-Qaibi yg berpendapat, "Khidir itu adalah seorang nabi, karena Khidir adalah guru dari Syech Abdul Qadir Jailani, sedangkan Syech Abdul Qadir Jailani adalah guru dari Syech Muhammad Jailani Abrar"


Dengan ketinggian ilmunya, khidir dianggap seorang Nabi, hal ini difirmankan langsung oleh Allah, bahwasanya Khidir itu paling tinggi ilmunya.


Alkisah pada suatu hari, Musa AS. sedang memberikan khtobahnya kepada Bani Israil, dan ketika Musa ditanya " Siapakah yg paling tinggi ilmunya?". Musa menjawab, "Aku". lalu Allah menegur Musa , karena yg paling berilmu adalah Dia ( Allah ). Dan Allah berfirman kepada Nabi Musa AS: "Sesungguh nya aku mempunyai seorang hamba yg lebih berilmu darimu, yang berada diantara dua buah laut ( laut dan sungai )".

Maka mendengar itu Musa sadar akan kesalahannya , dan Musa mohon kepada Allah, agar diijinkan untuk menuntut ilmu kepadanya ( Khidir ).


Lalu Musa pergi mencari Khidir ,entah berapa lama. Sewaktu ia mencari Khidir , Allah akhirnya memberitahukan dimana Khidir berada , yaitu di pertemuan dua laut,disebuah batu besar yg mempunyai mata air.

Pada akhirnya Musa bertemu juga dengan Khidir, lalu Musa belajar ilmu kepada Khidir


KEBERADAAN KHIDIR


Ada beberapa hal yang menyebabkan adanya keyakinan bahwa Khidir AS masih hidup sampai sekarang ini , yaitu :


1.Dulu, saat NAbi Adam as.sebelum meninggal , akan terjadi suatu angin taufan, lalu Nabi Adam mewaasiatkan kepada anak nya untuk membawa jasadnya ke tempat khusus.siapa yg mengurus jasadnya akan didoakan umur yang panjang, dan konon yang mau mengurus jasad Nabi adam adalah Khidir AS.


2.Karena dulu Khidir itu telah meminum air kehidupan.didalam suatu tafsir An-Nasafy menyebutkan , "Bahwa Rasulullah bersabda , ada seorang anak dari Sam bin Nuh telah meminum air kehidupan, lalu ia dapat hidup lama", maka pergilah Zulkarnain bersama Khidir ,untuk meminum air kehidupan, namun yang berhasil meminumnya adalah Khidir ,sedangkan Zulkarnain tidak berhasil menemui air kehidupan tersebut.


3.Di dalam kitab Shahih Muslim , Abu Said Al-Qudry berkata, "Telah bercerita baginda Rasulullah SAW tentang Dajjal, bahwa Dajjal datang dipinggir kota, lalu keluarlah seorang pemuda , dia adalah sebaik-baiknya manusia, lalu pemuda itu berkata kepada Dajjal, "Aku bersaksi bahwa engkaulah Dajjal yang diceritakan kepada kami oleh baginda Rasulullah." didalam hadist itu Dajjal berkata, " Apakah kamu percaya padaku bahwa aku adalah Tuhan, sekiranya aku bunuh lelaki ini dan aku hidupkan kembali".


Lalu Said berkata, "Sewaktu mau dibunuh oleh Dajjal, anak ini tidak mati ( Kebal ), dialah yang bernama Khidir " kata Abu Said Al-Qudry.

Inilah hadist shahih yg diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim.

Jadi dari 3 faktor ini dapatlah kita jadikan petunjuk untuk membuktikan bahwa khidir adalah seorang nabi .



Dari kisah Khidir AS ini, apakah ada yg ingin bertemu dengan beliau ?

Asy-Syihk Abu Abdullah At-Tistari mengatakan bahwa barang siapa yang ingin bertemu dengan Khidir maka perbanyaklah pergi ke pengajian, karena sesungguhnya beliau memiliki kekayaan ilmu yang lebih daripada ulama.


Syekh Siti Jenar, berasal dari Bagdad beraliran Syi’ah Muntadar, beliau menetap di Pengging Jawa Timur, disana Syekh Siti Jenar mengajarkan agama kepada Ki Ageng Pengging ( Kebo Kenongo ) dan masyarakat, tetapi para Wali Jawadwipa/Wali Songo tidak menyetujui alirannya, oleh karena itulah Syekh Siti Jenar dihukum mati th. 1506 M, dan dimakamkan di Anggaraksa alias Graksan, Cirebon sekarang ini.

Syeh Siti Jenar adalah salah satu wali Allah yang hebat ilmu kebathinannya diantara wali songo lain,wafatnya karena perbedaan paham dengan paham islam sunni para wali songo.tetapi dia juga bukan beraliran syi'ah.karena aliran syi'ah tetap ada sholat 5 waktu tetapi berbeda hukum hadist saja dengan aliran sunni.

Ajaran Syekh Siti Jenar yang paling kontroversial terkait dengan konsepnya tentang hidup dan mati, Tuhan dan kebebasan, serta tempat berlakunya syariat tersebut. Syekh Siti Jenar memandang bahwa kehidupan manusia di dunia ini disebut sebagai kematian. Sebaliknya, apa yang disebut umum sebagai kematian, justru disebut sebagai awal dari kehidupan yang hakiki dan abadi olehnya.

Selain itu, menurut Syekh Siti Jenar, pemahaman ketauhidan harus melewati empat tahap, yaitu:

Syariat, dengan menjalankan hukum-hukum agama seperti salat, zakat, dan lain-lain,
Tarekat, dengan melakukan amalan-amalan seperti wirid, zikir dalam waktu dan hitungan tertentu,
Hakekat, di mana hakikat dari manusia dan kesejatian hidup akan ditemukan, dan
Makrifat, kecintaan kepada Allah dengan makna seluas-luasnya.


Werner Karl Heisenberg (lahir di Wuerzburg, Jerman, 5 Desember 1901 – meninggal di  Muenchen, Jerman, 1 Februari 1976 pada umur 74 tahun) 

Dia adalah seorang ahli teori sub-atom dari  Jerman, pemenang Pemenang Penghargaan Nobel dalam Fisika 1932.

Heisenberg merupakan salah satu penyumbang besar ilmu fisika pada abad ke-20.

Waktu mudanya, pada tahun 1920  ia memasuki Universitas Muenchen untuk belajar matematika. Namun guru besar matematika tak mengizinkannya pada seminar lanjutan, maka ia berhenti. Ia kemudian pindah ke fisika.

Segera ia fokus pada fisika teoritis, dan segera bertemu banyak ilmuwan yang karyanya akan mendominasi  dasawarsa berikutnya, termasuk  Niels Hendrik David Bohr, Wolfgang Ernst Pauli, Max Born dan Enrico Fermi.

Satu dari perhatian utamanya ialah menyusun masalah dalam model atom Bohr-Rutherford. Pada tahun 1926  Heisenberg mengikuti Bohr ke Institut Fisika Teori di Kopenhagen Ini menjadi satu dari masa paling produktif dalam kehidupan Heisenberg.

Pada tahun 1927  ia memikirkan sifat kuantum dasar pada elektron. Ia mewujudkan bahwa tindakan pengukuran sifat elektron dengan menembakkannya dengan sinar gamma akan mengubah perilaku elektron. Ia menghubungkannya dalam persamaan menggunakan tetapan Planck, dan menyebutnya teori ketidakpastian

Saat itu banyak orang mempertahankan gagasan ini, yang pada akhirnya diterima sebagai hukum dasar alam

Pada tahun 1957, Heisenberg bersama Otto Hahn, Max Laue, Carl Friedrich von Weizsacker dan Max Born  merumuskan dan menandatangani protes melawan pengerahan senjata nuklir oleh Angkatan Bersenjata Jerman dan di seluruh dunia. Rumusan ini dikenal sebagai Gottingen Declaration of the German Nuclear Physicist.

Ia memegang banyak kedudukan administratif di Jerman Barat  dan mewakili negaranya pada pertempuran internasional.

Ia beristirahat pada tahun  1970 dan meninggal pada tahun 1976 meninggalkan isteri yang masih berusia 39 dan 7  orang anak.

Pada bulan Februari 2002, kisah tentang dirinya kembali mencuat setelah seseorang menemukan surat dai Niels Bohr yang tak terkirim. Surat inilah yang menjadi landasan jurnalis Robert Junk dalam tulisannya  Brighter than a Thousand Suns untuk menggambarkan Heisenberg sebagai pahlawan. Ia dianggap sebagai pahlawan karena telah berusaha menyesatkan proyek Jerman sendirian, atas alasan moral.








No comments:

Post a Comment